Kuala Lumpur (ANTARA) - Malaysia dan Turki memperkuat kerja samanya di sektor pertahanan kedua negara, melalui pertemuan antara Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim dengan Sekretaris Industri Pertahanan Turki Haluk Görgün, di Turki, Rabu.
"Pertemuan ini membuka ruang diskusi yang konstruktif untuk memperkuat kerja sama pertahanan antara Malaysia dan Turki, khususnya dalam aspek pembangunan kapabilitas, alih teknologi, serta pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia sebagai pilar keberlanjutan industri pertahanan nasional," ujar Anwar Ibrahim, di Turki, Rabu.
Anwar menyatakan dirinya juga membahas kerja sama yang telah terjalin melalui perusahaan-perusahaan pertahanan kedua negara.
Kedua pihak menegaskan bahwa upaya peningkatan kerja sama perlu ditingkatkan ke tingkat yang lebih strategis dan menyeluruh, berlandaskan prinsip saling melengkapi dan manfaat bersama, sejalan dengan kepentingan keamanan kawasan serta kedaulatan negara.
Anwar Ibrahim melakukan kunjungan kerja ke Ankara, Turki, untuk menghadiri undangan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Di sela kunjungan tersebut, Anwar juga menyempatkan diri menyapa diaspora Malaysia di Turki.
Baca juga: Malaysia dorong G20 dukung agenda keadilan global
Baca juga: PM Malaysia serukan reformasi tatanan global yang lebih adil
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Primayanti
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.






















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5427425/original/007717300_1764386840-ENHYPEN.jpg)




:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5429429/original/044154400_1764586227-Girona_vs_Real_Madrid-3.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5400503/original/040123300_1762135066-Zeki_Celik_Davide_Bartesaghi.jpg)












English (US) ·